No Image Available

Sawit untuk Dunia dan Lingkungan

 Author: Petrus Gunarso  Category: Ekonomi, Lingkungan  Publisher: Lembaga Literasi Dayak  Published: 2025  ISBN: -  Pages: 180  Country: Indonesia  Language: Indonesia  Dimension: 15x23 cm  Harga: Rp. 100.000,-  Download  Beli dari LLD
 Description:

Minyak nabati merupakan kebutuhan global yang terus meningkat, dari 16 juta ton pada 1960 menjadi 228 juta ton pada 2024, dengan pertumbuhan rata-rata lebih dari 3 juta ton per tahun. Jika kebutuhan ini hanya dipenuhi dengan tanaman semusim seperti kedelai, rapeseed, atau bunga matahari, dunia akan membutuhkan lahan yang jauh lebih luas. Kelapa sawit, dengan produktivitas tertinggi per hektare, menjadi solusi efisien dalam memenuhi permintaan minyak nabati dunia.

Di Indonesia, perkembangan sawit mengalami percepatan pesat pasca reformasi tahun 2000, ketika desentralisasi mengubah tata kelola lahan secara drastis. Perubahan ini paling terasa di Riau, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Timur—daerah yang sebelumnya menjadi pusat Hak Pengusahaan Hutan (HPH) di era Orde Baru. Namun, ekspansi sawit juga menimbulkan tantangan besar, terutama terkait deforestasi, perubahan tata guna lahan, serta dampaknya terhadap ekosistem dan keanekaragaman hayati.

Buku ini secara seimbang mengkaji industri sawit dari berbagai aspek: lingkungan, manfaat bagi petani dan masyarakat sekitar, dampaknya terhadap industri pengolahan, peranannya bagi pengusaha, serta kontribusinya terhadap perekonomian Indonesia dan dunia. Dengan pendekatan berbasis data dan analisis mendalam, buku ini menjadi sumber referensi yang komprehensif bagi semua pihak yang berkepentingan dalam industri sawit—pemerintah, akademisi, pelaku bisnis, aktivis lingkungan, hingga masyarakat luas.


Other Books From - Ekonomi


No Image Available Oil Palm For The Nation Ekonomi Petrus Gunarso, A.B. Susanto
No Image Available Pemanfaatan Tenaga Nuklir dalam Uji Tak Rusak-Radiografi Industri Ekonomi, Pendidikan, Sumber Daya Manusia, Teknologi Aris Sanyoto
No Image Available The CUPS Journey Ekonomi, Sumber Daya Manusia Alkap Pasti, Thomas More Sulidra Hery Sukardi, Kristina Yulianti Farani, Kristiana Sulistyani, Vinsensius Sibuk, Heronimus Citin, Aloysius, GAS Andri, Eduardus Retno, Andreas Nobontoro, VD Irwin, Monica Welenawati
No Image Available Ketika Pohon Ketapang mulai Rindang Ekonomi, Pendidikan Redemptus Musa Narang
No Image Available Kaya dengan Sawit Ekonomi Masri Sareb Putra, Petrus Gunarso
No Image Available Membangun Kepuasan Konsumen Benih Padi Ekonomi, Pertanian Doni Hermawan Dwi Yulianto
No Image Available Pupuk Organik Inovatif Ekonomi, Pertanian Laurensius Tobing
No Image Available Financial Literacy di Credit Union Dayak, Ekonomi Valentinus Narung


Other Books By - Petrus Gunarso


No Image Available Konservasi Alam di Indonesia Lingkungan Petrus Gunarso

 Back