Laman Resmi
Laman Resmi

Pemanfaatan Tenaga Nuklir dalam Uji Tak Rusak-Radiografi Industri
Pada umumnya masyarakat memahami kata ”tenaga nuklir” lebih pada sesuatu yang dahsyat dan mengerikan. Tidak banyak yang menyadari bahwasannya tenaga nuklir telah hadir dan memberi manfaat dalam kehidupan umat manusia. Melalui berbagai aplikasi teknologi seperti Uji Tak Rusak dengan Teknik Radiografi Industri, tenaga nuklir telah memberikan kontribusi positif dalam memastikan mutu produk pada industri pertambangan gas & minyak Bumi, industri pesawat terbang, dan lain lain. Buku ini diawali dengan memberikan pandangan kepada masyarakat mengenai pengertian tenaga nuklir, mengenali wujud, keberadaan, sifat dan karakternya, serta potensi efek negatif terhadap kesehatan manusia.
Selanjutnya diuraikan berbagai jenis peralatan radiografi industri, desain dan standar keselamatan, cara kerja dan metode pengendalian potensi bahaya radiasi melalui hirarki pengendalian secara engineering, substitusi, administratif, dan pengenaan alat pelindung diri (APD). Tahapan pengendalian tersebut dikemas dalam Program Proteksi dan Keselamatan Radiasi dengan mingintegrasikan kaidah dan prinsip proteksi radiasi eksterna.
Diuraikan juga kajian keselamatan yang menjadi dasar penyusunan Program Proteksi dan Keselamatan Radiasi, termasuk good practices dan prosedur pengendalian dalam skenario normal maupun skenario kecelakaan, seperti sumber radioaktif yang hilang, terlepas, macet, dan lain lain. Melalui Program yang telah disusun diharapkan Petugas Proteksi Radiasi (PPR) dapat mengawasi dan mengendalikan risiko radiasi berada dalam batasan yang dapat diterima (acceptable risk), untuk memastikan keselamatan para pekerja, masyarakat dan lingkungan sesuai ketentuan regulasi yang berlaku.
Buku ini merupakan kristalisasi dan sharing pengalaman Penulis dalam menjalankan tugas sebagai Inspektur Keselamatan Nuklir di instansi Badan Pengawasan Tenaga Nuklir (BAPETEN) selama lebih dari 15 tahun dalam melaksanakan tugas pengawasan pemanfaatan tenaga nuklir di Indonesia dan sebagai Pengajar dalam berbagai pelatihan proteksi dan keselamatan radiasi serta Penguji Calon PPR.
Other Books From - Ekonomi
Other Books By - Aris Sanyoto
No Books Available!
Back