Laman Resmi
Masyarakat dan Perubahan Sosial
Masyarakat dan perubahan sosial senantiasa menarik untuk dikaji dan didiskusikan. Secara umum, teori perubahan sosial dapat untuk memotret perubahan sosial di mana saja.
Hal yang menarik, sekaligus menjadi kekuatan studi ilmu-ilmu sosial ialah bahwa hasil penelitiannya merupakan reduksi atau refleksi dari peristiwa, realita, gejala atau fenomena sosial yang berisikan data dan fakta- fakta sosial. Dengan mempelajari dan membaca perubahan sosial suatu masyarakat dan peran tokoh di dalam perubahan sosial yang dibahas dalam buku ini, siapa pun dapat menjadikannya sebagai masukan sekaligus pembanding untuk memotret gejala sosial dan peran tokoh di dalam pusaran arus perubahan sosial suatu masyarakat.
Perubahan merupakan sesuatu yang pasti terjadi, terus akan terjadi, dan sudah dialami manusia sejak zaman dahulu. Topik utama buku ini adalah menyoroti peran tokoh dalam perubahan sosial. Dipaparkan pula teori perubahan sosial yang kerap dipakai sebagai “pisau analisis” di dalam menjelaskan perubahan sosial dan masyarakat.
Sebuah pustaka yang layak menjadi bacaan-wajib bagi para pemimpin di organisasi mana pun dan di lini apa pun.
Other Books From - Sosiologi
Other Books By - Andrie Elia
No Books Available!
Back